Cara Mengaktifkan Windows Defender
Apakah Anda pengguna Windows 8 dan Windows 10? Kalau iya, pastinya Anda sudah tahu soal Windows Defender, atau mungkin sedang mencari cara mengaktifkan Windows Defender? Windows Defender merupakan program antivirus bawaan sistem, yang terpasang di Windows 8 dan Windows 10. Bisa dikatakan Antivirus ini sangat membantu, dikarenakan programnya yang cukup ringan bahkan untuk komputer dengan spesifikasi rendah. Pada dasarnya Windows Defender itu sudah otomatis menyala. Nah, tapi bagaimana kalau posisinya sekarang di komputer Anda nonaktif? Misalnya Anda mematikannya kemudian lupa cara menyalakannya kembali. Nah, di sini terdapat dua langkah umum untuk menyalakan kembali Windows Defender yang posisinya nonaktif. Tutorialnya akan saya bahas, kebetulan saya juga sering memakai langkah-langkah ini. Cara Mengaktifkan Windows Defender di Windows 10 Untuk caranya dibagi menjadi dua, dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan (nanti dijelaskan). Yang pertama bisa melalui Settings ...